Anak-anak Bangsa raih kemenangan di pertandingan Babak Akhir Olympiade Catur. Tim Putri berhasil mengalahkan tim Makedonia dengan berhasil meraih point 2,5 – 1,5 untuk Indonesia. Sedangkan Tim Putra Berhasil menaklukkan Algeria dengan point 3 -1 untuk Indonesia.
“Hasil pertandingan tersebut membuat tim putra Indonesia berhasil naik peringkat dari seeded 69 menjadi 57. Sedangkan tim putri Indonesia naik peringkat dari seeded 47 menjadi 35,” Ujar Kapten Tim Catur Indonesia, Kristianus Liem, pada Olympiade Catur di Batumi yang dikutip dari TribunSport.
Tim Indonesia juga berhasil meraih norma gelar untuk tiga orang pecaturnya, mereka adalah Novendra Priasmoro dan Azarya Jodi Setyaki yang berhasil meraih norma IM dan Samantha Edithso berhasil meraih norma gelar WFM.
Kristianus Liem juga menjelaskan hasil dari pertandingan tim Indonesia di Olympiade Catur Batumi telah menjadi babak baru dunia catur Indonesia. Meski belum bisa menyabet emas, Tim Indonesia berhasil menaikkan peringkatnya di Dunia Catur. Hal Senada juga diungkapkan R. Artsanti Chief de Mission Tim Catur Indonesia di Batumi.
“Hasil yang cukup baik untuk Tim Catur Indonesia. Setidaknya beberapa pecatur berhasil meraih norma gelar dan bisa meningkatkan rangking Indonesia,” ujar Artsanti.
Sumber : https://www.goodnewsfromindonesia.id/2018/10/10/tim-indonesia-menang-di-babak-akhir-olimpiade-catur-internasional