Tag: tenggorokan

  • Inilah 4 Cara Tercepat Mengatasi Sakit Tenggorokan!

    Sakit tenggorokan seringkali muncul sebagai tanda-tanda flu atau batuk. Biasanya pada tenggorokan akan terasa sakit disertai gatal. Tentunya akan sangat mengganggu kegiatan anda sehari-hari di rumah, sekolah, maupun di lingkungan kerja.

    Sakit tenggorokan

    Medical Manager PT Kalbe Farma, dr. Helmin Agustina Silalahi, menjelaskan gangguan tenggorokan ditandai dengan adanya kemerahan, bengkak, dan nyeri pada sekitar tenggorokan. Tak jarang sakit tenggorokan juga disertai dengan demam.

    “Hal ini tentu saja sangat mengganggu karena akan menyebabkan rasa sakit dan kesulitan menelan sehingga mengganggu aktivitas penderitanya,” jelas dr. Helmin saat dihubungi detikHealth, Senin (3/9/2018).

    Dibawah ini adalah 4 cara mudah dan paling cepat untuk mengatasi sakit tenggorokan. Berikut tipsnya :

    1. Minum Air Jahe Campuran Gula Merah

    Jahe adalah bumbu masak yang memang sudah dipercayai banyak manfaatnya dan bisa mengobati berbagai penyakit, termasuk sakit tenggorokan. Jahe akan membantu membunuh kuman yang menyebabkan sakit di sekitar tenggorokan. Anda bisa menambahkan gula merah untuk menambahkan rasa yang lebih enak.

    2. Berkumur dengan Air Garam

    Air garam dapat membantu menurunkan jumlah kuman penyebab sakit tenggorokan. Bahkan dengan takaran yang tepat, juga dapat menjaga kesehatan rongga mulut dan mencegah pembentukan plak gigi maupun timbulnya penyakit di rongga mulut.

    3. Minum Air Campuran Lemon dan Madu

    Air hangat akan membantu mengalihkan sensasi nyeri di tenggorokan. Sementara madu dipercaya mengandung antiseptik alami yang dapat membantu mengatasi kuman penyebab radang tenggorokan dan kaya akan nutrisi sehingga dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh.

    4. Konsumsi Permen Mint

    Mengonsumsi perment mint seperti Woods’ Lozenges bisa memberikan sensasi melegakan tenggorokan dan sensasi menyegarkan pernafasan. Permen ini mengandung peppermint dan menthol yang alami sehingga bisa bekerja secara sinergis untuk melegakan dan membunuh kuman di tenggorokan.

    Lakukan tips diatas untuk membantu meredakan sakit tenggorokan anda dan disarankan pada poin 1 sampai 3 gunakanlah air hangat.

    Demikian uraian 4 cara mudah dan paling cepat atasi sakit tenggorokan. Semoga Bermanfaat!

    Selamat mencoba!

     

    Sumber : health.detik.com
  • Penyebab Batuk Kering dan Cara Mengatasinya

    Seringkali merasa risih jika batuk terus-menerus hingga terasa sakit di tenggorokan. Sebelum mengobatinya Anda harus kenali terlebih dahulu jenis batuk yang Anda alami. Terdapat dua jenis batuk yang sering dialami banyak orang, yaitu batuk berdahak dan batuk kering. Untuk mengobati kedua jenis batuk ini diperlukan jenis obat batuk yang berbeda. Nah, mungkin di pasaran banyak ditemukan obat untuk batuk berdahak. Lalu, bagaimana dengan obat batuk kering dan gatal pada tenggorokan?

    Sebelum mengatasinya mari kenali dahulu apa itu batuk kering?

    Batuk kering adalah batuk yang tidak menghasilkan lendir atau dahak. Batuk kering yang berlangsung lama dapat berdampak serius terhadap kehidupan dan aktivitas Anda sehari-hari. Parahnya lagi, batuk kering yang suka terjadi di malam hari bisa menyebabkan Anda kurang tidur dan penyebab badan jadi cepat lelah keesokan harinya.

    Lalu apa saja sih penyebab batuk kering dan tenggorokan terasa gatal?

    Penyebab batuk kering diantaranya:

    1. Asma

    Asma adalah kondisi di mana saluran masuknya udara di pernapasan Anda membengkak dan menyempit. Tak jarang, asma ini bisa berdampak pada munculnya kondisi batuk kering, meskipun orang yang mengidap asma tidak selalu mengalami batuk, ya.

    1. GERD asam lambung

    Dilansir dari Medical News Today, orang yang tiba-tiba menjadi sering mengalami batuk kering dan tenggorokan terasa gatal, dapat disebabkan oleh kadar asam lambung yang melonjak. Kondisi ini disebut juga sebagai batuk kronis, yaitu batuk kering yang berlangsung selama delapan minggu atau lebih dan tak kunjung sembuh.

    1. Infeksi virus

    Ketika Anda terinfeksi virus, biasanya Anda akan terserang pilek dan menyebabkan batuk berdahak. Normalnya hal ini berlangsung sementara, kurang lebih satu minggu. Namun, beberapa orang akan berubah batuknya, dari batuk berdahak menjadi batuk kering. Ini disebut batuk pasca dingin, yang mana gejala batuk kering ini berlangsung lama. Ini juga bisa menandakan adanya iritasi di saluran pernapasan Anda.

    Adapun cara mengatasi batuk kering yang bisa Anda lakukan diantaranya sebagai berikut:

    1. Cukupi kebutuhan air putih

    Obat batuk kering alami yang dapat mudah Anda dapatkan hanya dengan memenuhi kebutuhan asupan  harian cairan tubuh Anda. Cara mengobati batuk kering ini bisa dimulai dengan minum 2 gelas setiap 2 jam sekali. Konsumsi air yang cukup dapat meredakan gatal di tenggorokan yang menyebabkan batuk kering.

    1. Konsumsi nanas

    Zar bromelain yang terdapat di dalam nanas dipercaya mampu melancarkan sistem pernapasan  dan meredakan batuk kering. Meski begitu, belum adalah bukti ilmiah yang bisa membuktikan nanas sebagai obat batuk kering alami.

    1. Teh lada hitam

    Obat batuk kering alami lainnya yang bisa digunakan adalah lada hitam. Lada hitam mengandung zat yang mampu merangsang aliran lendir di postnasal drip jadi tertahan agar tidak masuk ke tenggorokan dan merangsang sirkulasi udara.

    Cara mengobati batuk kering ini juga dapat Anda kombinasikan dengan madu ke ke dalam rebusan lada hitam. Cara membuatnya, sediakan 1 sendok teh lada hitam yang sudah ditumbuk dan 2 sendok makan madu dalam cangkir. Lalu tuang dengan air panas dan tutup gelas selama 15 menit. Setelah itu teh disaring dan diminum.

    1. Bawang putih

    Senyawa Allicin yang ditemukan di dalam bawang putih dipercaya bisa mematikan mikroorganisme yang bisa menyebabkan infeksi pernapasan seperti tenggorokan gatal dan batuk kering.

    Selain itu, bawang putih mentah memiliki sifat antiviral, antimikroba, dan antijamur, yang mana baik sebagai campuran dalam makanan Anda untuk menjadi obat batuk kering alami untuk mengobati infeksi di tenggorokan.

    1. Makanan probiotik

    Perlu diketahui, salah satu penyebab batuk kering karena sistem kekebalan tubuh yang tidak berjalan dengan baik. Oleh karena itu, obat batuk kering alami yang disarankan adalah mengonsumsi makanan yang mengandung probiotik.

    Probiotik dipercaya dapat mengurangi infeksi di saluran pernapasan pada anak-anak. Meski probiotik tidak bekerja secara langsung meredakan batuk kering, namun mikroorganisme di dalam probiotik mampu menjaga keseimbangan sistem kekebalan tubuh. Beberapa makanan yang mengandung probiotik seperti yoghurt, keju dan tempe.

    1. Konsumsi jahe

    Jahe adalah obat batuk kering alami yang cukup populer digunakan. Beberapa hal seperti radang tenggorokan dan naiknya asam lambung karena flu dapat turut menyebabkan batuk kering. Jahe dipercaya dapat meredakan kedua gangguan tersebut. Namun, penelitian lebih lanjut diperlukan untuk menilai efektivitas jahe mengatasi batuk kering.

     

    Nah, itulah penjelasan mengenai penyebab batuk kering beserta cara mengatasinya yang bisa Anda lakukan.

    Semoga bermanfaat!

     

     

    Sumber :

    Hellosehat.com

    Doktersehat.com