Tag: kurus

  • Coba Cara Ini Buat Anda Yang Makan Banyak Tapi Susah Gemuk

    Sudah makan banyak tapi berat badan tidak naik. Mungkin ada kesalahan dari cara anda untuk menaikkan berat badan. Berikut ini adalah 10 solusi mudah untuk orang yang susah gemuk meskipun banyak makan. Diantaranya :

    Awali dengan sarapan yang rutin

    sarapan sehat

    Seringkali anda pasti menghindari sarapan di pagi hari bukan? Namun sebisa mungkin, anda tak boleh melewatkan sarapan setiap pagi.

    Anda bisa mengonsumsi tambahan 1 butir telur dan segelas jus buah setiap kali makan di pagi hari. Tak hanya berpengaruh pada pertumbuhan berat badan, sarapan juga sangat bermanfaat untuk ketahanan tubuh sepanjang hari.

    Hindari begadang

    Badan lemas akibat begadang

    Hal satu ini mungkin bakal jadi yang paling sulit untuk dilakukan, apalagi kalau main handphone sebelum tidur. Padahal, begadang ini adalah musuh besar kalau anda ingin menggemukkan badan.

    Tak ada efek baik dari begadang, justru bakal bikin buruk kondisi kesehatan anda. Parahnya, tak hanya bikin kurus, orang yang lebih sering begadang juga punya risiko lebih tinggi terkena penyakit ganas.

    Kunyah makanan sampai halus

    makanan yang halus akan lebih mudah diserap nutrisinya oleh tubuh. Nah, jika tidak dibikin halus seperti jus, maka kamu wajib mengunyah makanan sampai halus.

    Mengonsumsi protein

    Untuk menggemukkan badan dan bikin otot-otot kuat, pilihan sumber protein harus diperhatikan. Anda bisa mengonsumsi protein berkualitas tinggi seperti telur, daging, ikan, susu, ataupun biji-bijian.

    Tubuh seseorang membutuhkan protein sebanyak 0,8 gram/berat badan (kg)/hari untuk membentuk otot baru.

    Karenanya, kalau anda konsumsi lebih banyak protein yang berkualitas, maka proses pembentukan otot pun akan berjalan dengan baik.

    Mengonsumsi susu

    Segelas susu

    Cara paling efektif untuk menggemukkan badan tanpa obat, bisa dengan mengonsumsi susu. Jika biasanya anda tidak pernah minum susu, cobalah mulai besok atau sekarang sediakan juga susu di meja kerja agar bisa sewaktu-waktu diminum sambil sibuk di depan komputer.

    Bukan harus susu murni, kamu juga bisa mengonsumsi olahannya, seperti yogurt, puding, dan bahkan es krim. Kalau tak mau mengonsumsinya sebagai camilan, kamu bisa meminumnya sebagai minuman penutup sesudah makan siang.

    Penuhi kebutuhan lemak

    Anda juga harus mencukupi kebutuhan lemak untuk tubuh jika ingin menggemukkan badan. Dengan mencukupi kebutuhan lemak dan nutrisi lainnya, berat badanmu bakal lebih cepat bertambah.

    Sumber lemak sudah ada pada banyak makanan yang kamu konsumsi sehari-hari, seperti minyak sayur, kelapa, ikan, jagung, dan masih banyak lagi. Namun jangan lupa, tetap perhatikan porsi konsumsi lemak ini, karena jika berlebih juga tak akan baik untuk kesehatan.

    Perbanyak konsumsi karbohidrat

    Cara menggemukkan badan dengan alami dan sehat tanpa obat, salah satunya adalah dengan memperbanyak konsumsi karbohidrat. Banyaknya konsumsi karbohidrat ini bakal memicu lebih banyak asupan kalori yang diperlukan tubuh untuk menambah berat badan.

    Jangan minum sebelum makan

    Untuk menghindari rasa kenyang datang di awal, usahakan jangan minum air sebelum kamu makan, ladies. Air cenderung bikin kenyang, dan tentu saja akan mengurangi nafsu makan kamu. Lebih baik minum air pada saat makan atau 30 menit setelahnya. Ini bakal membantu penyerapan nutrisi yang lebih baik.

    Mengonsumsi camilan sehat

    Makan lebih sering bukan berarti kita harus mengonsumsi nasi dan lauk-pauknya lima kali sehari. Kamu bisa juga menambahkan camilan di sela kegiatanmu. Di kantor misalnya, kamu bisa menyediakan buah-buahan di meja, agar mudah dijangkau, bahkan saat kamu sedang sibuk bikin laporan di komputer.

    Jika bosan dan ingin lebih bervariasi, tak hanya buah, kamu juga bisa pilih makanan lain yang tinggi nutrisi, seperti kacang kedelai. Namun alangkah baiknya jika kamu hindari makanan yang digoreng atau direndam dengan minyak, untuk mengurangi kadar kolesterol.

    Mengonsumsi buah kering

    Macam-macam buah kering

    Anda mungkin sering melihat buah kering ini (misalnya kismis) ditambahkan pada makanan, seperti kue, puding, yogurt, dan smoothies. Namun, jangan salah mengira bahwa buah ini mengandung kalori yang sedikit. Justru, buah kering mengandung lebih banyak kalori dibandingkan buah segar. Dalam satu gelas buah kering mengandung 5-8 kali kalori dan gula yang lebih besar dibandingkan dengan satu gelas buah segar. Jadi, buah kering bisa menjadi solusi yang baik bagi Anda yang ingin menaikkan berat badan. Selain itu, buah kering juga mengandung antioksidan serta vitamin dan mineral.

    Olahraga rutin

    Tidak hanya melulu makan, hal lain yang perlu dilakukan untuk menambah berat adalah berolahraga. Berolahraga menjadi faktor penting sebagai cara ampuh menggemukkan badan karena hal ini untuk memastikan makanan-makanan yang masuk ke dalam tubuh menjadi otot bukannya lemak. Lakukan olahraga ringan terlebih dahulu seperti jogging, push-up, sit-up, berenang, bersepeda dan lainnya.

    Setelah membaca ini cobalah terapkan satu persatu di kehidupan sehari-hari anda. Tidak ada salahnya mencoba bukan?

    Semoga bermanfaat!

     

     

    Sumber :
  • 6 Cara Alami dan Cepat Menggemukkan Badan

    Tidak semua orang ingin punya badan yang kurus, malah sebaliknya ada begitu banyak orang yang saat ini sedang berusaha menggemukkan badan  karena punya tubuh terlalu kurus dan tidak sedap di pandang mata.

    Jika untuk mendapatkan berat badan ideal biasanya ada cara diet cepat, tentu saja ada juga cara menggemukan badan dalam 1 minggu. Mendapatkan bentuk tubuh yang proporsional adalah keinginan semua orang, bagi yang kelebihan berat badan biasanya akan melakukan diet, begitu pula sebaliknya.

    Menaikkan berat badan bukanlah sesuatu yang sulit jika Anda mengetahui hal-hal yang harus dilakukan untuk mencapainya dan juga apa saja yang menyebabkan berat badan Anda sulit naik, yang mungkin bisa dicarikan solusinya.

    Berikut ini ada beberapa tips yang bisa anda lakukan :

    1. Makan porsi kecil, tapi sering

    Jika berat badan Anda sangat kurang, Anda mungkin akan lebih cepat kenyang  — yang membuat Anda lebih jarang makan. Padahal, layaknya mesin yang selalu dihidupkan, tubuh membutuhkan persediaan energi yang kontinu untuk bisa beroperasi dengan baik.

    Bila Anda melewatkan makan, Anda sama saja memaksa tubuh tetap berfungsi tanpa “bensin”. Pada berat badan sehat, tubuh akan memecah cadangan glukosa dan lemak untuk dijadikan energi. Tapi bagi orang yang sangat kurus (underweight), tubuh hampir tidak memiliki cukup simpanan dari keduanya. Sehingga untuk bisa terus berfungsi, tubuh langsung menargetkan jaringan otot untuk dipecah sebagai cadangan energi darurat.

    Cara terbaik demi mencegah tubuh Anda kehilangan massa otot dan setiap jaringan penting lainnya adalah dengan makan secara teratur. Makan 5-6 porsi kecil yang berjarak 3-5 jam sepanjang hari daripada langsung dua atau tiga kali makan besar.

    2. Variasikan isi piring makan Anda

    Setiap kali makan, upayakan ada setidaknya 3 kelompok makanan berbeda dalam piring makan Anda. Daripada ngemil hanya pisang dan susu, lebih baik buat beberapa buah roti lapis yang Anda isi dengan olesan selai kacang dan irisan pisang, serta ditemani dengan segelas susu (whole milk atau susu nabati, jika Anda vegetarian). Semakin bervariasi isi piring makan Anda, semakin bervariasi pula asupan kalori dan nutrisi yang tubuh Anda perlukan.

    3. Pilih makanan yang tinggi kalori

    Ahli gizi terdaftar asal Seattle, Kim Larson, menyarankan Anda untuk mulai meninggalkan berbagai jenis makanan yang berlabel “bebas lemak”, “rendah kalori”, “atau “diet”. Makan makanan yang berkalori dan berlemak tinggi. Namun jangan sembarangan. Produk lemak hewani memberikan asupan nutrisi dan lemak tinggi, tapi juga mengandung lemak jenuh yang dapat meningkatkan kolesterol jahat.

    Pilihlah sumber lemak nabati dari kacang dan biji-bijian, keju, alpukat, jagung, oatmeal, kentang, sup krim, dan minyak alami seperti minyak zaitun untuk mendapatkan asupan lemak sehat sarat nutrisi dan kalori. Masukkan juga telur dan ikan berlemak seperti salmon, tuna, atau sarden sebagai pengganti daging merah. Ikan berlemak lebih tinggi kalorinya dan mengandung asam lemak omega-3 yang menyehatkan.

    Untuk camilan, singkirkan donat dan keripik kemasan favorit Anda (walau memang bisa menggemukkan badan) dan ganti dengan greek yogurt dengan topping granola dan muesli serta buah-buahan kering. Greek yogurt mengandung protein yang lebih tinggi daripada susu biasa dan juga lebih kaya serat, lemak baik, dan kalorinya.

    4. Minum jus atau smoothie mengenyangkan

    Tinggalkan soda, kopi, dan teh yang hampir nol nilai gizi dan kalorinya. Sebaliknya, jika Anda sedang malas makan, minum smoothie atau jus buah tinggi kalori. Racik smoothie pengganti makan Anda dengan susu full cream (atau pengganti susu, seperti susu kedelai atau susu kacang lainnya) dan variasi buah segar favorit Anda. Untuk tambahan kalori, Anda bisa mencampur chia seed, almond butter atau selai kacang, atau protein powder ke dalam smoothie Anda.

    Rasa kenyang dari “makan” cairan tidak sama dengan kenyang makanan berat yang bikin perut mulas, jadi Anda tetap bisa menambahkan asupan nutrisi dan kalori sesering yang Anda inginkan tanpa harus takut kekenyangan sampai terasa begah.

    5. Makan sebelum tidur

    Saat tidur, tubuh bekerja untuk menyembuhkan dan meregenerasi sel dan jaringan yang rusak. Untuk mendukung fungsi tubuh yang satu ini, sah-sah saja untuk makan sebelum tidur demi menjamin pasokan energi tetap tersedia bagi tubuh yang sedang sibuk bekerja. Makan sebelum tidur kadang bisa bikin perut terasa mulas di tengah malam.

    Jadi daripada mengudap nasi gorek tek-tek, sebaiknya pilih camilan yang sehat. Misalnya, semangkuk salad yang dicampur pasta gandum dan minyak zaitun serta irisan dada ayam dan parutan keju.

    6. Rutin olahraga

    Olahraga, terutama latihan kekuatan, bisa membantu Anda menggemukkan badan dengan membangun dan menguatkan otot-otot tubuh. Olahraga juga merangsang nafsu makan Anda.

    Bahkan untuk orang yang sangat kurus sekalipun, tetap penting untuk berhati-hati agar tidak berlebihan mengonsumsi gula dan lemak saat sedang menggemukkan badan. Sesekali makan kue cokelat atau eskrim tidak masalah, tapi kebanyakan camilan yang Anda lahap tetap harus yang sehat dan mampu memberikan tambahan nutrisi selain hanya kalori.

     

     

    Sumber :

    • hellosehat
    • dedaunan
    • harvestsupplement
  • Boleh Tidak, Sih, Orang yang Bertubuh Kurus Melakukan Donor Darah?

    Saat ini banyak orang yang mulai tergerak untuk donor darah rutin. Katanya, donor darah punya segudang manfaat bagi kesehatan, dari menurunkan risiko penyakit kronis hingga bantu mendapatkan berat badan ideal. Tertarik untuk donor darah? Eits, tunggu dulu. Apakah berat badan Anda saat ini sudah memenuhi syarat. Katanya, orang kurus tidak boleh donor darah, Benarkah?

    Boleh tidak orang dengan badan kurus ikut donor darah?

    Mungkin bagi Anda kurus itu relatif. Namun, jika dilihat dari indikator status gizi, seseorang dikatakan kurus jika indeks massa tubuhnya kurang dari 18,5. Anda bisa mengetahuinya dengan menggunakan  Kalkulator BMI ini atau pada link berikut 

    Namun memang, indikator tersebut akan melihat perbandingan antara tinggi dan berat badan Anda. Maka itu, sebenarnya syarat donor darah bukan kurus atau tidak, karena yang dilihat hanyalah berat badan dari calon pendonor.

    Melansir dari Palang Merah Indonesia (PMI), salah satu syarat yang harus dipenuhi oleh pendonor darah yakni memiliki berat badan minimal 45 kilogram (kg). Artinya, Anda bisa bernapas lega bila berat badan berada di angka 45 kg. Sebaliknya, Anda tidak boleh donor darah jika hanya memiliki berat badan sebesar 44 kg atau kurang dari itu.

    Jadi, bisa dikatakan bahwa seseorang dengan tubuh kurus, tapi memiliki berat badan 45 kg atau di atas itu, maka diizinkan donor darah. Dengan catatan, kondisi tubuh Anda mendukung untuk mendonorkan darah.

    Selain berat badan lebih dari 45 kg, orang kurus donor darah juga harus memenuhi syarat-syarat berikut ini, antara lain:

    • Usia 17-60 tahun
    • Tekanan darah normal (sistolik 110/160 dan diastolik 70/100)
    • Kadar hemoglobin wanita minimal 12 g/dl, dan pria 12,5 g/dl
    • Suhu tubuh normal
    • Jarak donor minimal 3 bulan sejak melakukan donor darah sebelumnya, dan maksimal 5 kali dalam setahun

    dampak badan terlalu kurus

    Kurang dari 45 kg, kenapa tidak boleh donor darah?

    Mungkin Anda bertanya-tanya mengapa angka 45 kg dipilih sebagai batas minimal berat badan pendonor. Begini, karena ditakutkan ada beberapa risiko yang mengintai kerja normal tubuh bila orang kurus donor darah. Seseorang dengan berat badan di bawah 45 kg, biasanya lebih gampang lelah dibandingkan orang dengan berat badan ideal.

    Ini karena asupan kalori yang masuk dari makanan harian kurang dapat mencukupi kebutuhan tubuh yang seharusnya. Atau mudahnya, energi yang terkuras setelah beraktivitas jauh lebih banyak ketimbang energi yang didapat dari makanan. Akibatnya, orang dengan tubuh ini jadi mudah lelah — termasuk usai menyumbangkan darah dalam jumlah banyak lewat donor darah.

    Selain itu, seseorang dengan berat badan tersebut berisiko mengalami anemia atau darah rendah yang biasanya ditandai dengan pusing dan kelelahan. Kondisi ini tentunya bisa semakin memburuk setelah melakukan donor darah.

    Perhatikan hal ini setelah Anda donor darah

    Ketika proses donor darah telah selesai, hindari langsung melakukan kegiatan berat. Sebaiknya biarkan diri Anda beristirahat, setidaknya dengan duduk sebentar kurang lebih 15 menit sembari perbanyak minum cairan dan ganjal perut dengan makanan ringan.

    Di samping itu, lakukan beberapa hal antara lain:

    • Lepaskan plester penutup sekitar 4-5 jam setelah donor darah
    • Membatasi melakukan aktivitas fisik berat selama sekitar 5 jam ke depan, atau kegiatan apapun yang bisa membuat tubuh kelelahan
    • Jika merasa pusing, berbaring dan beristirahat lah sampai kondisi membaik
    • Jika Anda seorang perokok, hindari merokok dalam kurun waktu 3 jam usai donor darah

    Usahakan untuk makan makanan yang kaya akan berbagai vitamin dan mineral. Misalnya zat besi, asam folat, vitamin C, vitamin B, dan lainnya. Tujuannya agar sel-sel darah merah yang hilang setelah donor darah bisa segera tergantikan.

    Semoga bermanfaat.

     

    Sumber : hellosehat.com

  • 11 Solusi Mudah Untuk Orang Yang Susah Gemuk Meskipun Banyak Makan

    Sudah makan banyak tapi berat badan tidak naik. Mungkin ada kesalahan dari cara anda untuk menaikkan berat badan. Berikut ini adalah 10 solusi mudah untuk orang yang susah gemuk meskipun banyak makan. Diantaranya :

    Awali dengan sarapan yang rutin

    sarapan sehat

    Seringkali anda pasti menghindari sarapan di pagi hari bukan? Namun sebisa mungkin, anda tak boleh melewatkan sarapan setiap pagi.

    Anda bisa mengonsumsi tambahan 1 butir telur dan segelas jus buah setiap kali makan di pagi hari. Tak hanya berpengaruh pada pertumbuhan berat badan, sarapan juga sangat bermanfaat untuk ketahanan tubuh sepanjang hari.

    Hindari begadang

    Badan lemas akibat begadang

    Hal satu ini mungkin bakal jadi yang paling sulit untuk dilakukan, apalagi kalau main handphone sebelum tidur. Padahal, begadang ini adalah musuh besar kalau anda ingin menggemukkan badan.

    Tak ada efek baik dari begadang, justru bakal bikin buruk kondisi kesehatan anda. Parahnya, tak hanya bikin kurus, orang yang lebih sering begadang juga punya risiko lebih tinggi terkena penyakit ganas.

    Kunyah makanan sampai halus

    makanan yang halus akan lebih mudah diserap nutrisinya oleh tubuh. Nah, jika tidak dibikin halus seperti jus, maka kamu wajib mengunyah makanan sampai halus.

    Mengonsumsi protein

    Untuk menggemukkan badan dan bikin otot-otot kuat, pilihan sumber protein harus diperhatikan. Anda bisa mengonsumsi protein berkualitas tinggi seperti telur, daging, ikan, susu, ataupun biji-bijian.

    Tubuh seseorang membutuhkan protein sebanyak 0,8 gram/berat badan (kg)/hari untuk membentuk otot baru.

    Karenanya, kalau anda konsumsi lebih banyak protein yang berkualitas, maka proses pembentukan otot pun akan berjalan dengan baik.

    Mengonsumsi susu

    Segelas susu

    Cara paling efektif untuk menggemukkan badan tanpa obat, bisa dengan mengonsumsi susu. Jika biasanya anda tidak pernah minum susu, cobalah mulai besok atau sekarang sediakan juga susu di meja kerja agar bisa sewaktu-waktu diminum sambil sibuk di depan komputer.

    Bukan harus susu murni, kamu juga bisa mengonsumsi olahannya, seperti yogurt, puding, dan bahkan es krim. Kalau tak mau mengonsumsinya sebagai camilan, kamu bisa meminumnya sebagai minuman penutup sesudah makan siang.

    Penuhi kebutuhan lemak

    Anda juga harus mencukupi kebutuhan lemak untuk tubuh jika ingin menggemukkan badan. Dengan mencukupi kebutuhan lemak dan nutrisi lainnya, berat badanmu bakal lebih cepat bertambah.

    Sumber lemak sudah ada pada banyak makanan yang kamu konsumsi sehari-hari, seperti minyak sayur, kelapa, ikan, jagung, dan masih banyak lagi. Namun jangan lupa, tetap perhatikan porsi konsumsi lemak ini, karena jika berlebih juga tak akan baik untuk kesehatan.

    Perbanyak konsumsi karbohidrat

    Cara menggemukkan badan dengan alami dan sehat tanpa obat, salah satunya adalah dengan memperbanyak konsumsi karbohidrat. Banyaknya konsumsi karbohidrat ini bakal memicu lebih banyak asupan kalori yang diperlukan tubuh untuk menambah berat badan.

    Jangan minum sebelum makan

    Untuk menghindari rasa kenyang datang di awal, usahakan jangan minum air sebelum kamu makan, ladies. Air cenderung bikin kenyang, dan tentu saja akan mengurangi nafsu makan kamu. Lebih baik minum air pada saat makan atau 30 menit setelahnya. Ini bakal membantu penyerapan nutrisi yang lebih baik.

    Mengonsumsi camilan sehat

    Makan lebih sering bukan berarti kita harus mengonsumsi nasi dan lauk-pauknya lima kali sehari. Kamu bisa juga menambahkan camilan di sela kegiatanmu. Di kantor misalnya, kamu bisa menyediakan buah-buahan di meja, agar mudah dijangkau, bahkan saat kamu sedang sibuk bikin laporan di komputer.

    Jika bosan dan ingin lebih bervariasi, tak hanya buah, kamu juga bisa pilih makanan lain yang tinggi nutrisi, seperti kacang kedelai. Namun alangkah baiknya jika kamu hindari makanan yang digoreng atau direndam dengan minyak, untuk mengurangi kadar kolesterol.

    Mengonsumsi buah kering

    Macam-macam buah kering

    Anda mungkin sering melihat buah kering ini (misalnya kismis) ditambahkan pada makanan, seperti kue, puding, yogurt, dan smoothies. Namun, jangan salah mengira bahwa buah ini mengandung kalori yang sedikit. Justru, buah kering mengandung lebih banyak kalori dibandingkan buah segar. Dalam satu gelas buah kering mengandung 5-8 kali kalori dan gula yang lebih besar dibandingkan dengan satu gelas buah segar. Jadi, buah kering bisa menjadi solusi yang baik bagi Anda yang ingin menaikkan berat badan. Selain itu, buah kering juga mengandung antioksidan serta vitamin dan mineral.

    Olahraga rutin

    Tidak hanya melulu makan, hal lain yang perlu dilakukan untuk menambah berat adalah berolahraga. Berolahraga menjadi faktor penting sebagai cara ampuh menggemukkan badan karena hal ini untuk memastikan makanan-makanan yang masuk ke dalam tubuh menjadi otot bukannya lemak. Lakukan olahraga ringan terlebih dahulu seperti jogging, push-up, sit-up, berenang, bersepeda dan lainnya.

    Setelah membaca ini cobalah terapkan satu persatu di kehidupan sehari-hari anda. Tidak ada salahnya mencoba bukan?

    Semoga bermanfaat!

     

     

    Sumber :

  • TERTAWA MENYEHATKAN DAN BIKIN KURUS, MASA IYA ?

    Sahabat, ditengah hiruk-pikuk kesedihan yang melanda negeri ini, sadarkah bahwa masih ada orang-orang di sekeliling kita yang selalu memiliki selera humor sehingga menyebabkan kita tertawa?

    Bagaimana menurut Anda tentang Tertawa, adakah manfaat bagi tubuh atau hanya sebuah kesenangan belaka? Pernah dengar kalau tertawa itu menular dan ternyata bisa membakar kalori?

    Mengutip dari nationalgeographic.co.id  dengan tertawa selama 10-15 menit, 40 kalori dari tubuh Anda bisa terbakar. Menurut sebuah studi dari  Vanderbilt University, saat tertawa akan terjadi peningkatan denyut jantung dan penggunaan oksigen yang lebih besar. Semua reaksi fisik ini tentu membutuhkan energi, sehingga tubuh akan membakar kalori lebih banyak daripada ketika Anda sedang diam saja. Meskipun sedikit, tertawa ternyata turut berkontribusi dalam penurunan berat badan ya kalau begitu, atau lebih tepatnya dapat menyehatkan ya dengan membakar kalori tersebut.

    Studi demi studi telah menunjukkan manfaat kesehatan dari tawa. Contohnya yaitu sebuah penelitian dari Loma Linda University yang menunjukkan bahwa tertawa bisa meningkatkan daya ingat orang dewasa pada usia 60 dan 70-an.

    Jadi, masih mau pelit tertawa? Heheheeh tentu tidak ya! Maka mari kita tularkan kebahagiaan dan kesehatan melalui tawa ! Eiits.. Tentu dalam batas toleransi alias tidak berlebihan ya, jangan sampai tertawa terus sampai lupa makan, justru malah membuat sakit nantinya. Semoga bermanfaat !