Pernah merasakan bingung kenapa wajah kita selalu kusam, jerawat tidak hilang-hilang, berkomedo atau lain sebagainya? Padahal kita sudah rutin untuk membersihkan wajah kita setiap hari, coba kalian cek lagi sudah benar atau belum cara membersihkan wajah anda.? Artikel kali ini akan membantu menjawab kebingungan anda semua.
Kesalahan saat mencuci muka ini dapat membuat kulit wajah anda bermasalah sehingga kamu harus tahu cara yang benar dalam mencuci muka. Disarakan dalam setiap hari kita mencuci wajah minimal 2 kali sehari untuk menghilangkan kotoran atau debu yang menempel di wajah apalagi setelah beraktivitas seharian.
Masing-masing orang memiliki jenis kulit yang berbeda. Oleh karena itu sangat penting untuk membersihkan wajah dengan produk pembersih yang cocok dengan jenis kulit. Jika tidak memperhatikan hal ini, kulit Anda justru akan mengalami masalah.
- Telapak tangan kotor
Menggunakan tangan yang tak bersih untuk mencuci muka adalah sebuah kesalahan yang sering terjadi. Sepanjang hari, tangan kita terpapar oleh debu dan kotoran sehingga penting untuk membersihkan tangan terlebih dahulu sebelum menggunakannya untuk membersihkan wajah.
- Terlalu sering mencuci wajah
Mencuci wajah terlalu sering dapat mengakibatkan kulit kehilangan minyak alami. Hal ini bisa membuat kondisi kulit anda menjadi kering. Frekuensi mencuci wajah yang dinilai ideal ayakni cukup sebanyak dua kali dalam sehari.
- Menggunakan suhu air yang salah
Sebagian besar orang menggunakan air panas untuk membuka pori-pori dan air dingin untuk menutup pori-pori. Namun, sebenarnya pori-pori tidak memiliki otot untuk membuka dan menutup sehingga tidak perlu melakukan hal ini karena penggunaan air panas justru dapat membuat kulit wajah iritasi dan kering. Oleh karena itu, tinggalkanlah kebiasaan ini dan gantilah dengan cara mencuci muka yang benar yakni mengganti air panas dengan air hangat agar lebih aman untuk kulit wajah anda..
- Kebiasaan menggosok wajah
Semua jenis kulit haruslah berhati-hati dalam mengaplikasikan masker, pembersih ataupun exfoliant. Sembarangan menggosok kulit wajah atau terlalu kencang dapat menarik kulit. Oleh karena itu, janganlah menggosok kulit wajah dengan kencang dalam kondisi kering karena dapat mempengaruhi elastisitas kulit wajah. Tunggulah wajah mengering sendiri setelah mencuci muka atau kamu bisa menepuk-nepuknya saja dengan handuk bersih.
- Menggunakan handuk yang kasar
Setelah membersihkan wajah jangan menggunakan handuk dengan bahan yang kasar, hal ini bisa mengakibatkan wajah iritasi. Gunakan handuk khusus untuk wajah yang berbahan lembut. Tips bagi kamu adalah bedakan antara handuk biasa dengan handuk khusus wajah untuk menghindari bakteri menempel pada kulit wajah kita.
Setelah mengetahui 13 kesalahan saat cuci muka maka kamu bisa melihat apakah caramu selama ini sudah benar atau belum. Jika pun belum, maka harus mengubah kebiasaan salah yang sering dilakukan menjadi cara yang benar. Lakukanlah cuci wajah dengan benar atau kulit wajah akan mengalami beberapa masalah seperti jerawat, kusam, dan lain sebagainya. Jangan lupa juga untuk memilih produk yang sesuai dengan jenis kulitmu juga, demikian kesalahan saat mencuci muka yang harus diperhatikan.
- Kesalahan ketika membilas
Setelah menggunakan produk pembersih, bilas wajah secara menyeluruh dan secara maksimal. Hal ini dimaksudkan agar tidak ada sisa kotoran atau sisa produk yang menempel di kulit dan menimbulkan risiko apa saja.
Berikut yang dapat saya paparkan adalah 6 kesalahan saat anda mencuci muka. Nah sekarang pastinya anda sudah tau kan sobat apa saja kesahalahan anda yang sering anda lakukan ketika anda mencuci muka, semoga apa yang saya paparkan di atas tersebut dapat menambah wawasan anda dalam mencuci muka. Cukup sekian dari kami ucapkan banyak terimakasih.
Sumber:liputan6.com