Bagi orang yang sering mengalami stres mungkin terkadang bingung bagaimana harus bersikap. Apakah menemui psikolog atau meminta bantuan kepada orang lain bisa menjadi salah satu jalan untuk menghadapi stres yang mudah muncul?
Simak ulasan di bawah ini untuk mengetahui jawabannya.
Penyebab stres mudah muncul kembali
Stres yang mudah muncul bisa berkurang, tetapi tidak menutup kemungkinan bahwa kondisi Anda bisa lebih buruk ketika menemui berbagai faktor yang memicu stres tersebut.
Stres merupakan salah satu reaksi tubuh yang timbul ketika Anda menghadapi sebuah ancaman, tekanan, atau terdapat perubahan yang tidak sesuai.
Faktor yang menyebabkan hal tersebut pun beragam, seperti:
- Hubungan personal, baik kepada orangtua, pasangan, atau teman.
- Hubungan kelompok, seperti lingkungan kerja atau kelompok pertemanan.
- Tekanan dalam pekerjaan, seperti burn out atau menganggur dalam waktu yang lama.
- Kondisi finansial, terlilit hutang, pengeluaran terlalu banyak dibandingkan pemasukan.
- Kondisi fisik dan mental akibat penyakit yang sudah menahun
- Merasa gagal dan kehilangan
Salah satu penyebab dari stres yang sering muncul di kehidupan sehari-hari adalah hubungan yang tidak sehat. Apabila Anda menjalani hubungan yang tidak sehat, baik dengan orangtua maupun pasangan, kemungkinan besar kadar stres pada diri Anda akan lebih cepat melonjak.
Hal ini mungkin dikarenakan ada masalah yang tidak dapat diselesaikan, sehingga ketika masalah tersebut kembali ke permukaan, hal tersebut membuat mereka semakin stres.
Kondisi ini juga berlaku pada orang yang mengalami trauma. Entah itu trauma yang terjadi pada saat ia masih kecil maupun saat dewasa.
Stres tersebut mudah sekali untuk muncul ketika Anda sulit untuk melupakannya. Akan tetapi, semuanya kembali kepada masing-masing orang bagaimana menghadapi stres yang mudah muncul.
Supaya kehidupan Anda tidak terlalu dipengaruhi oleh stres, ada beberapa tips yang mungkin bisa Anda coba untuk mengelola masalah ini.
Tips menghadapi stres yang mudah muncul
Sebenarnya, kunci dari menghadapi stres yang mudah muncul adalah mengawalinya dengan benar. Dengan begitu, Anda bisa mencabut akar permasalahannya agar tidak kembali naik ke permukaan dan mengganggu kualitas hidup Anda.
1. Mencari tahu akar permasalahannya
Menghadapi stres yang mudah muncul bisa diawali dengan mencari tahu akar permasalahannya. Apa yang membuat Anda mudah stres.
Setelah itu, Anda bisa mulai menganalisa. Hal ini bertujuan agar Anda mengetahui apakah sebenarnya yang membuat Anda selama ini stres memiliki cabang ataukah hanya satu saja.
Jika Anda sudah yakin apa yang membuat Anda uring-uringan selama ini, sudah saatnya untuk menghadapi masalah tersebut agar tidak kembali mengganggu hidup Anda.
2. Bercerita kepada orang lain
Selain mencari tahu akar permasalahannya, Anda bisa menghadapi stres yang mudah muncul denganbercerita kepada orang yang bisa Anda percaya.
Hal ini bertujuan agar Anda bisa meringankan beban yang ada di pundak. Selain itu, dengan bercerita orang yang tepat, mungkin mereka bisa memberikan solusi alternatif dari masalah Anda.
3. Tetap aktif dan produktif
Maksudnya, ketika menghadapi stres yang mudah muncul jangan hanya berdiam diri di kamar dan meratapi keadaan. Mungkin Anda tidak akan mendapatkan jawaban apapun.
Dengan melakukan hal yang produktif dan membuat Anda senang, setidaknya bisa mengurangi stres Anda.
Misalnya, menekuni hobi yang tidak berhubungan dengan stres Anda. Jika Anda stres terkait pekerjaan, hindari sementara, tunggu sampai tenang, agar tidak terlalu banyak tekanan saat melakukannya.
Anda pun bisa melakukan teknik relaksasi, seperti yoga, meditasi, atau latihan pernapasan agar tubuh Anda lebih rileks.
Selain itu, Anda bisa menerapkan pola hidup yang lebih sehat. Misalnya, makan yang teratur, rutin berolahraga, dan mendapatkan tidur yang cukup. Ingat di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat.
4. Membuat jurnal
Tahukah Anda bahwa dengan membuat jurnal bisa menjadi salah satu cara untuk menghadapi stres yang mudah muncul?
Jurnal mungkin menjadi pilihan yang tepat untuk Anda agar bisa mencari tahu apa yang selama ini membuat Anda stres. Cobalah untuk menggunakan sistem 5W+1H atau mencatat kejadian yang membuat Anda sedih.
5. Tidak mudah panik
Pada saat Anda mulai menghadapi masalah yang membuat stres Anda mudah muncul, usahakan untuk tetap tenang dan tidak panik. Cobalah untuk mengontrol diri Anda.
Masalah akan selalu datang dalam kehidupan, sehingga dengan memperhatikan respon apa yang akan Anda lakukan ketika menghadapinya tentu akan membantu mengelola stres tersebut.
Dengan begitu, siapa yang tahu bahwa ketika Anda tetap tenang dan berpikiran jernih, hasilnya akan jauh lebih baik, bukan?
Kapan harus pergi ke psikolog atau mencari bantuan?
Setelah mengetahui apa yang bisa Anda lakukan untuk menghadapi stres yang mudah muncul, mungkin Anda memerlukan bantuan orang lain agar kondisi ini cepat berakhir.
Menemui psikolog bisa Anda lakukan kapan saja. Bantuan dari psikolog biasanya bisa memberikan pandangan baru di luar lingkungan Anda terkait masalah yang sedang dihadapi.
Apabila stres ini sudah sangat mengganggu kehidupan sehari-hari, menghadapi stres yang mudah muncul dengan meminta bantuan psikolog bisa menjadi jalan alternatif Anda.
Sumber: hellosehat.com